Thanks for this day.. May God bless us everyone and everywhere..
Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 23 November 2011

Garuda Mudaku, Kau Tetap Juara Untukku

Final sepak bola Indonesia VS Malaysia, akhirnya dimenangkan oleh Malaysia dengan skor 4-5. Tak ada perasaan kecewa saat tim Garuda Mudaku itu harus menelan kekalahan. Bukannya aku ga peduli sama mereka; dengan ikut kecewa dan bersedih. Aku tetap mendukung apapun dan bagaimanapun juga yang dialami oleh Garuda Mudaku.

Meski aku ga ngerti banget masalah teknis dari permainan ini, tapi aku bisa ngeliat dengan asik. Menurutku, permainan tim kita itu ga jelek koq. Penuh perjuangan, demi sebuah kemenangan yang diukur dengan jumlah bola yang masuk ke gawang lawan, dan semua orang bisa melihatnya.

Pokoke, maju terus Garuda Mudaku! Sea Games kali ini, memang hanya mengantarkanmu ke medali perak. Tapi, bagiku kamu tetap memperoleh medali emas.

Dengerin kakak ya... Sini, aku bisikin *wew, kakak ngaku-ngaku :D
Kalian udah punya modal kuat buat menjadi pemenang. Tapi, ternyata kekuatan kalian itu belum cukup. Harus ditambah lagi dengan peningkatan yang makin asik dan fokus. Latihan terus dengan semangat ya... Biar ga banyak pelanggaran pas maennya. Jangan lupa bumbu rendah hatinya harus tampil kuat juga. Jadi, saat kalian menang nanti, kalian tetep menjadi juara sejati. Juara yang sesungguhnya. Bukan hanya menang yang dapat diliat. Tapi, kalian memang menang secara lahir dan batinnya juga.
Dan, satu yang harus kamu ingat, kami rakyat Indonesia selalu menyayangi dan mencintaimu dengan tulus.

5 komentar:

Ajeng Sari Rahayu mengatakan... [Reply Comment]

Superr nasehatnya, kebetulan malam kemarin itu saya juga antusias menyaksikan... kesel2 haru juga sih, emang udah kerja keras. Bisa ngrasain gimana capeknya ke sana-kemari ngejar bola :D

selain sepak bola, bulu tangkis juga bikin gregetan mbak pas nontonnya :D

Iskaruji dot com mengatakan... [Reply Comment]

Gue suka bumbu rendah hatinya..selalu berada dibumi untuk semua bintang sepak bola Indonesia. Mungkin karena itu faktor luck kita sering gak mampir...hanya itu kelemahan yang bisa saya lihat dari timnas U-23 kemaren...happy blogging!

narti mengatakan... [Reply Comment]

belum lucky aja kali mba...
tapi pesannya boleh juga tuh :)

ketty husnia mengatakan... [Reply Comment]

setuju..permainan mereka itu dah penuh semangat bambu runcing lhoo...
aku salut dengan pantang menyerah yg berkobar di dada merah putih..!mari kita tiru demi membangun bangsa..:)

Mood mengatakan... [Reply Comment]

Kalo para pemain U 23 nya pada baca tulisan ini pasti pada tambah semangat mereka itu Mbak :D

Maju terus sepak bola Indonesia !!

Salam.. .

Posting Komentar

[[ Form mobile comments ]]