Thanks for this day.. May God bless us everyone and everywhere..
Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 06 Juni 2012

Sedikit Cerita Dibalik Myasthenia Gravis dan Pengaruhnya Bagiku




Sebenarnya, aku bingung mau nulis apa tentang Myasthenia Gravis. Setahuku, Myasthenia Gravis itu adalah penyakit yang berhubungan dengan auto imun. Yayasan yang menaunginya adalah http://www.mgindonesia.org.  Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut, silakan kunjungi webnya. 

Nah, pada postingan ini, aku ga akan bercerita tentang apa itu Myasthenia Gravis, bagaimana gejala-gejalanya, dan bagaimana pengobatannya. 
Di sini, aku justeru ingin menulis cerita tentang dibaliknya. Cerita yang sungguh manis, setidaknya menurutku. Cerita yang menurutku juga bukan cuma cerita biasa. Ini merupakan sebuah keajaiban buatku. Adalah lewat dunia blogging aku mengenal apa dan bagaimana penyakit yang disebut Myasthenia Gravis itu, lewat seorang gadis manis yang mandiri, dan aku telah mencoretkan rangkaian kata-kata yang aku persembahkan buatnya. Jika teman-teman ingin menengoknya, bisa dilihat di sini. Dan jika teman-teman ingin mengetahui lebih jauh dan mendalam lagi tentang Myasthenia Gravis, bisa menengok tulisan Ari Tunsa di sini dan tulisan Mbak Keke di sini sebagai bentuk dari kepedulian untuk para MGers. Semoga bermanfaat bagi kita semua. Amin.

Tak ada sesuatu yang kebetulan di dunia ini, sehingga aku bertemu dengan sahabatku ini. Banyak hal yang telah terjadi antara aku dan dia, meski belum pernah bertemu muka. Banyak kesamaan feeling yang seperti kataku tadi, bahwa buatku ini merupakan keajaiban-keajaiban kecil, dan keajaiban itu masih terus berlangsung sampai hari ini. Satu pola pikir dan nyambung banget saat ngobrol, mulai dari hal-hal sederhana sampai hal-hal yang berat sekali pun. Baru kali ini aku mengalami hal ini.

Aku bersyukur bisa mengenalnya, karena sosoknya yang ceria, mandiri dan penuh motivasi, selalu berpikir positif. Dan aku akui hal itulah yang aku serap darinya. Aku banyak belajar darinya tentang apa itu bersyukur. Menikmati pagi adalah sesuatu yang sungguh-sungguh aku syukuri. Dan aku juga penikmat dari doa-doa yang keluar dari hatinya yang tulus. Makasi banget ya de...

Ari peduli, Mba Keke peduli, dan aku juga ingin peduli, meski hanya lewat tulisan. Namun aku berharap, semoga para MGers dapat selalu memupuk dan menghirup setiap harapannya.

By the way, Selamat Ulang Tahun yang pertama buat YMGI, semoga senantiasa ceria dan semakin berkembang dengan harapan-harapan indahnya. Amin...



1 komentar:

Ari tunsa mengatakan... [Reply Comment]

wah.. aku terpampang di sini... ^^

Posting Komentar

[[ Form mobile comments ]]