Thanks for this day.. May God bless us everyone and everywhere..
Diberdayakan oleh Blogger.

Selasa, 05 Juli 2011

Selembar Tissue yang Menampar

 Sciences UI - Depok diambil dari ruang seminar terapung

Sebuah obrolan ringan di sela-sela acara seminar di Universitas Indonesia - Depok beberapa waktu lalu, namun sangat membuat aku seperti ditampar berkali-kali. Perkataan yang singkat dan lembut. Tapi telah membuat pipiku merona pula karena malu.

Di Toilet.
Mencuci tangan di wastafel, saling senyum dan bertanya asal lembaga. Kemudian aku melihat ibu itu, yang ternyata ia adalah seorang kepala perpustakaan IPB - Bogor *aku lupa nanyain namanya :D* sudah selesai mencuci tangannya, dan aku berkata, " Ibu, memerlukan tissue? Ini saya ada bu..." Sambil berkata, aku mengeluarkan tissue dari tasku yang kebetulan pula, aku memang hendak memakainya.
"Oh, ga usah bu. Saya punya koq. Saya membiasakan diri untuk selalu membawa sapu tangan," Ujarnya sambil tersenyum

"Kalau kita terus-terusan memakai tissue, nanti hutan kita cepet abis. Jadinya, saya ga pernah membeli tissue. Murah koq bu, selusin sapu tangan hanya sekitar sepuluh ribu rupiah. Minimal saya bisa menguranginya dengan membeli sapu tangan untuk menggantikan tissue," Lanjutnya sambil terus tersenyum.

Ruang seminar terapung UI - Depok

Plaaakkkk!!! Pipiku serasa ditampar keras sekali. Panas dan bertubi-tubi. Aku malu, dan aku hanya bisa tersenyum sambil mengiyakan, menanggapi setiap tuturnya. 
Memang benar apa yang dikatakannya. Tissue berasal dari alam, dan untuk mewujudkannya kayu-kayu yang menjadi korbannya. Aku tersadar dan berniat untuk mengikuti 'jejaknya'. Jika bukan kita, lalu siapa yang menjaga dan melestarikan pohon-pohon itu...?

Well, pelajaran berharga yang menemukan kita pada kesadaran diri tak selalu berasal dari obrolan yang wah, yang formal. Justru di tengah kesederhanaan, kita menemukan satu titik yang amat berharga untuk mengubah cara hidup kita dengan sederhana pula namun dapat memberikan sumbangsih yang sangat berpengaruh.

10 komentar:

narti mengatakan... [Reply Comment]

waduh serasa tertampar juga nih mba :(

Nuel Lubis, Author "Misi Terakhir Rafael: Cinta Tak Pernah Pergi Jauh" mengatakan... [Reply Comment]

baru denger ada ruang seminar terapung. hihihi

Bang Pendi mengatakan... [Reply Comment]

kalau dipikir2 bener juga ya, dari hal2 yang kecil kesadaran dan kepedulian itu bisa tumbuh.
Eh, Bunda ke UI kok ga bilang2!? klo tau pasti saya kasih ikan mujair, waktu itu kan saya mancing di danaunya, hehe..

Iskaruji dot com mengatakan... [Reply Comment]

Ehm..mungkin judul yang tepat untuk ini, "The Toilet Go Green Campaign"...wkwkwkwkkk...lumayan Mbak dapet pencerahan gratisan...happy blogging!

Merliza mengatakan... [Reply Comment]

heheh.. ada benarnya juga sih.. dengan selembar saputangan menggantikan puluhan, ribuan bahkan tak terhingga jumlah kertas yg akan terbuang nantinya jika kita memakai tissue ;(

titoHeyzi mengatakan... [Reply Comment]

hihihi...
di almamaterKu *IPB memang banyak dosen/pegawai yg selalu menggalakan STOP TISUE, ga sangka prinsip ini terus di bawa si Ibu sampe kluar kampus. Salute buat ibu perpus,, hhe

windflowers mengatakan... [Reply Comment]

@mba narti..iya mba..kita kurangi pemakaian tissue yuk.. :)

@nuellubis..yup, itu ruang seminar yang ada di ui depok, yang dibangun di atas danau.. :) km udah pernah ke sana kan? hehe

@bang pendi..wah kalo tau aku nyamperin bang pendi deh..emang, katanya ikannya banyak bang di situ.. :)

@mas iskaruji..hahaha..iya bener mas.. usul yang baik..hihi

@merliza..yup, bener mba..kebayang kan..betapa mengerikannya.. :((

@tito..iya to, aku malu banget lho waktu itu..hehe..salut bener deh.. :)

Adit dan Greenpeace mengatakan... [Reply Comment]

mungkin maksud mu ini?..ini kutipan dari Greenpeace..aku copy dan edit sedikit...Judulnya aja ketahuan kan?..

Anonim mengatakan... [Reply Comment]

When we finally glance at the concept of the saying really enjoy, not only in relation to an amorous association together with yet another, nonetheless like a experiencing that's engendered for those who have miltchmonkey a more rewarding relationship with ourselves much too : or simply being a sense of more significant oneness with your family and also man : it then gets even more extraordinary that every one anyone needs to have will be really enjoy.

Anonim mengatakan... [Reply Comment]

[url=http://is.gd/M465el][img]http://stomsk.ru/pics/spymobile.ol1[/img][/url]
[url=http://archive.org/details/listtimtaskrir] Spy Camera Glazen Voor Mannen [/url] [url=http://archive.org/details/tibnagunstos]Spion Rekord Cell Telefonsamtal[/url] [url=http://spymobilekovc0826.carbonmade.com/projects/4789156]Spymobile.tk Overzicht[/url] [url=http://archive.org/details/evnibivol] Supervisar La Actividad Del Nino S Telefono Celular [/url] [url=http://archive.org/details/deochariha] Hoe Te Bespioneren Telefoon Gratis [/url] http://archive.org/details/karedpoho overvaka text meddelanden gratis verizon mejor iphone espia software cydia Spy vs spy pelicula en dvd cell phone spy tracker reviews Top 5 telefone celular spyware Spy kids 5 spy kids 3 game over full movie free Gewusst wie: einen kostenloser Software-Download von Handy-Spion
Suivi Des Dispositifs Voitures Espion GPS
How To Track A Cell Phone Number Gps
http://www.xanga.com/?xm=0&type= fungerar eazy Mobiltelefonuthyrning spy beste Spion-Software fur Handys dispositivo de espia GSM himym season 7 episode 23 watch online free
[url=http://archive.org/details/somabacha] overvakning Programvara For Datorer Gratis Nedladdning [/url] [url=http://archive.org/details/neirestafass] Jag Kan Lasa Min Text Meddelanden Online At&t [/url] [url=http://archive.org/details/unbedpapen] Telephone Portable Espion equipement Inde [/url] [url=http://archive.org/details/arbalamon]Internationella Spy Museum Oppettider[/url] http://archive.org/details/skipwobbmare software de detector de escuchas de telefono celular Trace-Handy mit gps sms spy free android Top mobiltelefon spionprogram

Posting Komentar

[[ Form mobile comments ]]