Terkurung aku di bantaran beningnya air yang mengalir gemericik ini
Oleh aura senja yang berlabuh perlahan
Menguak tabir hari dengan jingganya yang mempesona
Biru kelabu sedikit terhampar halus di sela-selanya...
Senja,
Kapankah kau tak lagi mempesonakan diriku...?
Kapankah kau tak membuatku terkagum oleh kehadiranmu...?
Kau, selalu dan selalu memberiku kesan untukku
Senja,
Kurunglah aku selalu dalam pelukanmu
Bagai aku mencintai kekasihku; embun pagiku
Aku ingin kau selalu ada untukku
Menemani ambang malamku dengan ronamu
Rona sinarmu yang membias sendu, syahdu mengantarkan sang rembulan dan bintang-bintang
Untuk kupeluk dalam mimpi-mimpi malamku...
#30haripuisi - #Day5 : Senja
6 komentar:
bintang bintang...bersinarlah
aku juga mau klo dikurungnya sama Senja hhe.... abis kadang klo udah ng'liat si senja pandangan masih pengen ke situ aja :P
Semangat n have a nice day :P
Mbak ikut menyemarakan 30 hri menulis puisi juga yak mba?
Semnagat mba...
oh ya nani puisinya dijadikan buku dong..hehhee
——
صَلَّى اللّهُ عَلَى مُحَمَّد – صَلَّى الله عَلَيْهِ وَسَلَّم
Salam Sahabat Common Cyber
****************************
Maukah kau aku beri gumpalan awan saja?
Biar mereka senantiasa memelukmu? Sbg pengganti dan ingatan akanku?
Hingga au tenang dlm hangat?
Terkurung oleh senja, biarlah kupeluk erat jingganya,,,seperti daku yg merindukan kekasihku,,
Akh senja,,,kau menawan hatiku,,,
#selalu suka setiap kata yg ber-aura senja. :)
Aura senja memang selalu mempesona, sayangnya senja mengingatkan akan suatu perpisahan, datang hanya sekejap lalu pergi....
Salam hangat & sehat selalu...
Posting Komentar